Dalam bahasa Indonesia, Happen, Occur dan Take Place memiliki arti yang sama, yaitu "terjadi". Namun perlu diperhatikan bahwa penggunaanya dalam kalimat bisa berbeda seperti dijelaskan di bawah ini:
Happen
Happen menjelaskan kalau kejadian tersebut terjadi secara tiba-tiba atau tidak direncanakan.
What happened at the meeting last night?
(Apa yang terjadi pada saat rapat tadi malam?)
Happen juga digunakan untuk menjelaskan suatu kejadian terjadi karena sesuatu yang lain.
What happened when you told him the news?
(Apa yang akan terjadi kalau kamu menceritakan berita itu kepadanya?)
Occur
Occur digunakan untuk situasi formal.
Police report that the accident occured at about 9.30.
(Laporan polisi menjelaskan bahwa kecelakaan itu terjadi pada jam 9:30)
Take Place
Take Place digunakan bila suatu kejadian terjadi karena sudah direncanakan sebelumnya.
The funeral will take place on April 24 at 3 pm.
(Pemakaman akan dilaksanakan pada tanggal 24 pada jam 3 sore)